Wednesday, December 17, 2003

Tua-tua Keladi ...


mungkin ini arti dari kalimat itu kali yah ...


Seorang nenek melakukan operasi plastik tepat di hari ultahnya yang ke 55. Dia kelihatan puas sekali dengan hasil operasi itu karena membuatnya jauh kelihatan lebih muda. Di perjalanan pulangnya ia pengin melihat reaksi
orang-orang terhadap dirinya, apakah orang akan mengira dia lebih muda dari umur sebenarnya.
Pertama dia berhenti di kios koran sambil nggak lupa beli koran (padahal sih dibaca juga enggak, cuma mau nanyain ke panjaganya). "Mas, boleh nggak saya nanya."
"Iya Mbak?" (dalam hati si nenek: "Buset, sukses banget operasi gue. Gue dipangggil Mbak.)
Si nenek sambil mesem-mesem,"Coba Mas tebak berapa umur saya?"
Si penjaga sambil melihat-lihat si nenek,'Yah, kalo saya kira umur Mbak 32 tahun'.
Bukan main senangnya nenek, gile dikira 23 tahun lebih muda.
Sebelum keluar dari kios itu si nenek membisikkan ke panjaga kios,"Saya sebenarnya udah 55 tahun.'

Nggak jauh dari kios itu ada Mc Donalds dan dia mampir ke toko itu dan mesan makanan. Ketika sampai gilirannya memesan, dia masih sempat nanya yang sama ke waitress,"Dik, kalo kamu tebak umur saya berapa?"
"yah, kira-kira 27 deh" jawab si waitress.
"Salah, saya 55 tahun," jawabnya dengan bangga.

Sekarang dia benar-benar bangga akan dirinya. Dia memutuskan untuk pulang. Sambil nunggu bis di halte dia masih nanya pertanyaan yang sama ke seorang lelaki tua umurnya 75 tahun.
Lelaki itu menjawab, "Nona, umur saya sudah 75 tahun, penglihatan saya sudah kabur. Tapi waktu muda saya sering melakukan ini, cara ini sangat meyakinkan untuk tahu secara tepat berapa umur wanita. Tapi, maaf cara ini agak kurang sopan. Saya harus meraba dada Anda secara langsung, baru dapat saya tebak umur Anda secara tepat."
Nenek itu terkejut lalu ia diam beberapa lama dan tak berkata apa-apa, tapi dia penasaran juga. Setelah sekian lama menunggu dan karena dia makin penasaran akhirnya nenek itu berkata, "Ok, cepetan yah."

Lelaki tua itu memasukkan tangannya ke baju lalu kedalam bra nenek itu dengan perlahan dan hati-hati.
Setelah beberapa menit, "Oke-oke sudah cukup, sekarang bilang berapa umur saya?"
Lelaki itu mengeluarkan tangannya dan berkata,"Nyonya, usia anda 55 tahun."

Terkejut dan tak menyangka ada yang bisa menebak secara pasti umurnya,"Ajaib sekali, bagaimana anda bisa menebak umur saya dengan tepat?"
Lelaki itu menjawab,"Janji....Nyonya tak akan marah?"
"Tidak, saya tak akan marah."
"Tadi, saya mendengar percakapan Anda dengan waitress di Mc Donalds. Saya antri tepat di belakang Anda."


huehehehe.... :P

No comments: